Mohamad Rido Support Categories License
Instagram: You Have Reached the limit for the number of Businesses you can create at this time

Instagram: You Have Reached the limit for the number of Businesses you can create at this time

October 19, 2018


Update 20 Mei 2020 - Beberapa pengguna Instagram tentu ada yang ingin memaksimalkan fitur apa saja yang disediakan untuk mereka, atau sekedar mencoba saja karena rasa ingin tahu. Fitur yang sering menjadi perhatian biasanya adalah “Switch to Professional Account” yang ada di menu Edit Profile, apabila pengguna Instagram masih Personal Account. Dalam postingan ini tidak akan saya bahas bagaimana cara menjadikan akun Instagram dari Personal Account menjadi Professional Account Business/Creator, karena berbagai situs sudah banyak yang menjelaskan hal tersebut. Yang menjadi permasalahan adalah ketika dari Business Account sudah beralih ke Personal Account dan ingin “Switch to Professional AccountBusiness lagi, kebanyakan akan mendapati pesan seperti ini “You Have Reached the limit for the number of Businesses you can create at this time”.



Karena terbatas informasi kata kunci yang saya miliki untuk mencari di internet tidak berhasil, akhirnya saya coba sendiri. Langkah-langkahnya cukup sedehana, buka dan login instagram dari smartphone kemudian pilih “Switch to Professional Account” yang ada di menu Edit Profile. Pastikan pilih tab “Creator”, jangan langsung pilih tab “Business” lagi. Ikuti langkah-langkahnya sampai selesai, Category pilih bebas dan untuk pengaitan Facebook Page tidak perlu. Sampai di tahap ini akun yang semula Personal Account sudah menjadi Creator Account. Selanjutnya dari menu Instagram masuk “Settings” dan pilih “Account” kemudian pilih “Switch to Business Account” yang letaknya berada di bawah. Ikuti langkah-langkahnya sampai selesai, untuk pengaitan Facebook Page dan Category bisa melalui “Edit Profile” nanti.

Seperti itu langkah-langkahnya ketika muncul pesan “You Have Reached the limit for the number of Businesses you can create at this time”. Untuk akun yang tidak ada pilihan “Switch to Business Account” di menu Settings karena benar-benar dibatasi sangat disayangkan sekali. Karena menu tersebut memang benar-benar disediakan oleh Instagram.
Mungkin alternatif lainnya yaitu membuat akun baru dan jadikan Business Account dan Kaitkan Facebook Page, kemudian langkah terakhir gunakan username lama ke akun baru.

Next
Prev